RAPAT PERSIAPAN PEMBELAJARAN SEMESTER GASAL PROGRAM STUDI S1 KEPERAWATAN REGULER B TAHUN AKADEMIK 2023-2024

Fikes-Unimugo. Rapat Persiapan Pembelajaran Semester Gasal Prodi S1 Keperawatan Reguler B diselenggarakan pada hari Sabtu, 26 Agustus 2023 Secara Tatap Muka di Ruang Rapat 2. Rapat dihadiri oleh Wakil Rektor 1, Dekan Fikes, Ka.BUK, Ka BAA, Dosen dan Tenaga Kependidikan.

Kultum yang disampaikan Bapak Puji Handoko, M.Pd dari riwayat Abu Hurairah tentang kaum mujahidin yang mengadukan nasib orang-orang kaya memborong pahala, sholat, puasa tetapi mereka diberikan kelebihan dengan harta, itulah karunia yang Allah berikan kepada siapa saja yang di kehendaki. pelajaran yang dapat diambil yaitu iri dalam kebaikan dan pentingnya posisi Rasululloh yang selalu memiliki terobosan baru selalu ada tawaran untuk menjadi lebih baik.

Selanjutnya Paparan Rencana Pembelajaran Semester Gasal oleh Ketua Program Studi S1 Keperawatan, Penjelasan rencana pembelajaran semester gasal oleh Ketua Program Studi dengan selalu mengingatkan Visi Misi dari Program Studi Keperawatan Program Sarjana,  Profil Lulusan dari Program Studi yang meliputi care provider, educator, communicator, manager, reseacher. Metode Pembelajaran untuk mahasiswa Tatap Maya melalui Zoom Meeting, LMS Unimugo, Pembelajaran Kasus dilahan tempat bekerja dan Project Based Learning (PBL)

Wakil Rektor 1 Isma Yuniar, M.Kep dalam Pengarahanya menyampaikan Program Transfer capaian pembelajaran sama hanya saja design nya lebih bervariasi dengan harapan Luaran yang bagus. Dengan design pembelajaran online harapanya dapat untuk lebih tercapai. Adapun Pengarahan Selanjutnya dari

Tim LPP menyampaikan Penugasan terstuktur harapanya tertuang didalam Rencana Pembelajaran Semester (RPS), pemanfaatan platform E-Learning lebih di sehingga terdokumentasi dengan baik untuk rekam jejak proses pembelajaran.  Project Based Learning untuk di jadwal kan di minggu ke berapa, suasana akademik untuk mahasiswa reguler b dapat digabungkan dengan reguler A.

Dokumentasi

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.