PELATIHAN PENGENDALUAN PENCEGAH INFEKSI DARI HIPPI PUSAT.
Pelatihan ini dilaksanakan pada Sabtu-Minggu 29-30 Agustus 2020, diikuti oleh 78 mahasiswa Pendidikan Profesi Ners T.A. 2019/2020 secara daring melalui zoom meeting.
Acara pelatihan ini dihadiri langsung ketua STIKes Muhammadiyah Gombong Dr.Hj.Herniyatun, M.Kep,Sp,Mat yang memberikan sambutan kepada mahasiswa profesi ners ini adalah kesempatan kalian berlomba untuk menggali atau mencari ilmu yang seluas-luasnya. berbekal pengalaman seperti pelatihan ini atau pelatihan yang lain dengan harapan nanti ketika kalian sebagai alumni mampu bersaing di dunia kerja khususnya dibidang keshatan. Tidakapa lupa kita apresiasi dan berterimakasih kepada HIPPI pusat yang telah meluangkan waktu untuk mengisi pelatihan PPI ini kepada anak-anak kami. Semoga nantinya ilmu yang didapatkan pada pelatihan kali ini mampu menjadi ladang keberkahan untuk kita semua.
Dalam kesempatan kali ini turut hadir dan memberikan sambutan Ketua HIPPI ( Himpunan Ikatan Perawat Pencegah Infeksi ) yang disampaikan oleh Ibu Wardanela Yunus, SK,CVRN,MM. Dalam kesempatannya beliau menyampaikan bahwasanya kalianlah nanti penggerak generasi penerus perawat ahli pengendali pencegah infeksi. Dalam Kesempatan kali ini belaiu juga berpesan, dimasa pandemi Covid-19 kita tidak boleh berdiam diri tanpa menimba ilmu. Bersama pelatihan ini semoga bisa memberikan tambahan wawasan kepada adik-adik mahasiswa profesi ners STIKes Muhammadiyah Gombong.