Pada hari Sabtu, 9 November 2023 telah diadakan kembali kuliah umum yang diselenggarakan oleh Program Studi Teknik Industri Program Sarjana. Acara ini dihadiri sebagian besar oleh mahasiswa Teknik Industri Universitas Muhammadiyah Gombong. Tak hanya itu berbagai kalangan termasuk mahasiswa di luar kabupaten kebumen dari berbagai jurusan ikut turut serta dalam kuliah umum bidang otomasi.
Dalam acara kuliah umum ini, pembicara utama adalah Bpk. Eka Samsul Ma’arif, S.T., M.T. Beliau merupakan dosen di Universitas Muhammadiyah Jakarta.
Pembukaan kuliah umum ini ditandai dengan sambutan hangat dari Bapak kepala program studi S1 teknik industri Unimugo, yakni Bpk. Eko Ari Wibowo S.T.,M.T
Pembicara menjelaskan secara rinci topik yang diangkat dalam kuliah umum ini terkait penerapan otomasi di dunia industri dan UKM. Beliau menyampaikan gagasan-gagasan penting yang sangat bermanfaat bagi hadirin terkait ruang lingkup dan tujuan adanya otomasi.. Bahwa “otomasi sebagai alat dalam mengurangi kerja mental para pekerja juga sebagai forecasting dalam melakukan pengendalian dan perencanaan pada suatu produksi.” Fokus utama dalam otomasi ini memperhatikan keselematan kerja dan biaya dalam suatu produksi. Hal ini disampaikan oleh narasumber guna meningkatkan pengetahuan dan pemahaman serta bagaimana cara agar kita mampu menerapkan ilmu di bidang otomasi ini ketika nantinya masuk kedalam dunia industri yang sesungguhnya.
Para hadirin yang berjumlah sekitar 50 partisipan secara daring / zoom sangat antusias mengikuti kuliah umum ini, terlihat dari banyaknya pertanyaan yang diajukan selama sesi tanya jawab.
Acara ditutup dengan sesi dokumentasi dan ucapan terima kasih kepada semua pihak yang telah mendukung berlangsungnya kuliah umum ini.